Terbaru, menurut hasil survei Litbang Kompas yang dirilis pada Sabtu (16/11/2024), elektabilitas Herman Deru-Cik Ujang mencapai 48,9%. Unggul jauh dari pasangan Mawardi-Anita yang hanya meraih 21,6% dan Eddy Santana Putra-Riezky Aprilia 8,1%.
Sebelumnya, menurut hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang dirilis pada Senin (11/11/2024), elektabilitas Herman Deru-Cik Ujang menyentuh angka 65%. Sementara Mawardi-Anita 17% dan Eddy Santana-Riezky Aprilia 14%.
Survei Konsep Indonesia yang dirilis pada Minggu (27/10/2024) menunjukkan keunggulan yang kian telak untuk Herman Deru-Cik Ujang. Elektabilitas pasangan ini mencapai 71,7%. Sementara Mawardi-Anita hanya 17,3% dan Eddy Santana-Riezky Aprilia 6,2%.
Pengamat Lembaga Studi Pemilu dan Politik (LSPP) Nurjaya mengatakan dengan keunggulan di semua lembaga survei ternama ini, pasangan Herman Deru-Cik Ujang hampir dipastikan aka memenangkan Pilgub Sumsel 2024.