Bakal calon gubernur Banten Airin Rachmi Diany mendapat dukungan dari masyarakat Manado/Minahasa yang tergabung dalam Keluarga Kerukunan Kawanua (KKK) Provinsi Banten di Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Banten 2024 november mendatang.
Dukungan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua KKK Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Provinsi Banten Yanka Unang dalam acara Festival Kawanua Bakudapa di Kota Tangerang Selatan, Sabtu (10/8/2024).
“Kami orang Manado yang berdominisili dan tinggal di Provinsi Banten menyatakan mendukung Ibu Airin sebagai gubernur Banten,” ujar Yanka Unang di hadapan ratusan keluarga besar Kawanua.
“Ibu Airin gubernur Banten, yes yes yes!,” sambungnya dengan disambut tepuk tangan yang gemuruh.
Selama menjabat sebagai Walikota Tangerang Selatan, lanjut dia, Airin telah dikenal sebagai sosok yang sangat inklusif, selalu berupaya membangun harmoni antar suku, budaya, dan agama.